Disebut Catut Nama Dosen di Malaysia pada Publikasi Ilmiah, Dekan FEB UNAS Membantah

disebut catut nama dosen di malaysia pada publikasi ilmiah, dekan feb unas membantah

Disebut Catut Nama Dosen di Malaysia pada Publikasi Ilmiah, Dekan FEB UNAS Membantah

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Nasional (UNAS) Kumba Digdowiseiso diduga mencatut nama sejumlah akademisi di Universiti Malaysia Terengganu (UMT) untuk berbagai publikasi ilmiahnya.

Mengutip laporan Retraction Watch, sejumlah dosen UMT mendapatkan laporan bahwa nama mereka muncul di daftar nama penulis dalam beberapa makalah ilmiah Kumba.

“Saat sedang mencari di Google Scholar dan menyadari bahwa nama mereka, dan banyak nama lain dari departemen mereka, berulang kali muncul di samping nama penulis yang tidak mereka kenal: Kumba Digdowiseiso, dekan fakultas ekonomi dan bisnis di Universitas Nasional di Jakarta, Indonesia,” tulis Retraction Watch.com, yang dikutip Jumat (12/4).

Associate Professor of Finance UMT, Safwan Mohd Nor, mengaku marah ketika pertama kali mengetahui hal ini, sebab pihaknya tidak pernah dimintai izin terkait publikasi makalah Kumba.

Menurut Nor, saat ini namanya tercantum dalam empat publikasi ilmiah Kumba. Ia pun menduga berbagai publikasi ilmiah itu penipuan atau palsu. “Kami bahkan tidak tahu siapa orang ini,” ungkap dia.

Berdasarkan profil Google Scholar, Kumba telah menerbitkan setidaknya 160 makalah di 2024. Kumba disebut memang mengunjungi Universiti Malaysia Terengganu pada tahun lalu untuk membahas potensi kolaborasi penelitian dan terkait kemahasiswaan.

Hanya saja, Nor mengklaim kunjungan tersebut tidak membahas kesepakatan maupun kolaborasi penelitian. “Dia hanya datang berkunjung dan tiba-tiba nama kami ada di makalah-makalah itu,” ucap Nor.

Dia dan sejumlah dosen serta penasihat hukum universitas telah menghubungi Kumba, namun belum direspons.

Menurut Nor, ada 24 staf di UMT yang tanpa sepengetahuan mereka masuk dalam daftar penulis makalah ilmiah Kumba.

Sementara itu, Kumba Digdowiseiso juga sudah bersuara dan menanggapi tudingan terhadap dirinya dalam sebuah unggahan melalui story Instagram resmi UNAS, yakni @unas1949, pada Kamis (11/4).

Bersama salah satu akademisi UMT Jumadil Saputra, Kumba menulis tiga poin pernyataan yang diunggah di story Instagram @unas1949. Pertama, Kumba menganggap bahwa Lori Youm, jurnalis Retraction Watch tidak meminta izin untuk mengunggah fotonya. Kumba juga keberatan atas berita yang telah ditulis.

“Kami sudah menyampaikan keberatan kami kepada Lori melalui email dan Ivan sebagai op-in editor di mana kami masih menunggu tanggapan dari mereka,” tulis Kumba.

Kedua, Kumba menyatakan Faculty of Business, Economics and Social Development (FBESD) UMT telah menggelar rapat internal dan memutuskan bahwa kasus ini merupakan masalah pribadi. Dengan demikian, hal itu tidak memerlukan intervensi/tindakan lebih lanjut, baik dari universitas maupun fakultas.

Ketiga, UNAS dan UMT akan menggelar konferensi pers gabungan secara virtual, dimana Kumba sebagai Dekan FEB UNAS dan Suriani sebagai Dekan FBESD UMT, serta Jumadil Saputra (akademisi UMT) yang akan berkolaborasi dalam acara ini pada 19 April 2024. “Dan kami tidak akan memberikan pernyataan apapun sebelum ini,” tulis Kumba.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World