Sutradara Tak Menyangka Film Agak Laen Raup 4 Juta Penonton, Jauh dari Perkiraan

sutradara tak menyangka film agak laen raup 4 juta penonton, jauh dari perkiraan

Pemain film Agak Laen saat wawancara di kantor kumparan. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

Film Agak Laen telah memperoleh 4.307.130 penonton dalam 13 hari penayangan di bioskop.

Sutradara film Agak Laen, Muhadkly Acho, tidak menyangka bahwa film garapannya bisa memperoleh jutaan penonton dalam waktu singkat. Sebab, ekspektasi awalnya, ia hanya ingin film Agak Laen bisa menembus 500 ribu penonton lebih.

“Wah, tentu enggak menyangka sama sekali. Membayangkannya pun enggak berani sih. Aku pernah ditanya di salah satu podcast (soal jumlah penonton), aku jawabnya cuma pengin bisa lewati 500 ribu penonton, itu aja di kepala aku,” kata Acho kepada kumparan.

Perolehan jumlah penonton film garapan Acho meningkat drastis. Sebelum menggarap Agak Laen, ia perdana menjadi sutradara dalam film Gara-gara Warisan yang dirilis pada 2022 lalu. Film ini berhasil memperoleh 574.830 penonton saat tayang di bioskop.

sutradara tak menyangka film agak laen raup 4 juta penonton, jauh dari perkiraan

Sutradara film Agak Laen, Muhadkly Acho. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

Acho mengungkapkan alasannya tertarik menggarap film Agak Laen. Pria 40 tahun itu selama ini memendam keinginan untuk membuat film komedi yang liar dan tidak biasa.

“Selama ini komedi yang aku bikin itu sifatnya sampingan, premis besarnya tetap drama. Di Agak Laen ini premisnya pun sudah komedi,” tutur Acho.

Lewat film Agak Laen, Acho akhirnya kesampaian untuk membuat film di mana komedi menjadi sajian utamanya.

sutradara tak menyangka film agak laen raup 4 juta penonton, jauh dari perkiraan

Pemain film Agak Laen saat wawancara di kantor kumparan. Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

Sutradara Ungkap Penyebab Film Agak Laen Bisa Raup Jutaan Penonton

Menurut Acho, kesuksesan film Agak Laen meraup jutaan penonton berasal dari banyak faktor. Misalnya saja, cerita yang membumi, visual menarik, komedi yang berani dan variatif, kemudian waktu rilis yang tepat.

“Juga delivery para aktor yang on point. Selain itu, juga didukung oleh word of mouth dari orang-orang yang sudah menonton,” ucap Acho.

Di sisi lain, Acho bersyukur karena dua film garapannya, yakni Gara-gara Warisan dan Agak Laen, memperoleh hasil positif. Hal itu memotivasi dirinya untuk menghasilkan karya yang lebih baik ke depannya.

“Saya berharap semua itu justru jadi pengingat untuk selalu menghadirkan peningkatan di karya-karya ke depannya,” ujar Acho.

Film Agak Laen dibintangi oleh Boris Bokir, Indra Jegel, Bene Dion, dan Oki Rengga. Film ini merupakan produksi ketiga Imajinari, setelah Ngeri-ngeri Sedap dan Jatuh Cinta Seperti di Film-film.

Agak Laen menjadi film produksi Imajinari dengan perolehan penonton terbanyak. Agak Laen juga resmi masuk daftar 10 film terlaris di Indonesia sepanjang sejarah menggeser film Pengabdi Setan.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World