Survei Performa Capres di Debat,Litbang Kompas: Nilai Prabowo Rendah,Anies-Ganjar Relatif Imbang

TRIBUNBANTEN.COM – Litbang Kompas telah merilis hasil survei terbaru tentang performa tiga calon presiden (capres) dalam debat ketiga Pilpres 2024 pada Minggu (7/1/2023).

Dalam survei performas capres dalam debat ketiga Pilpres 2024 terdapat tiga aspek yang dinilai yakni kemampuan menjawab pertanyaan dengan lancar dan jelas, penguasaan masalah yang didiskusikan.

Kemudian, penampilan kandidat di atas panggung (termasuk pakaian, sikap, dan ekspresi yang ditunjukkan).

Peneliti Litbang Kompas, Rangga Eka Sakti mengungkapkan dalam penilaian performa saat debat ketiga, posisi capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan capres nomor urut 1 Anies Baswedan relatif seimbang. Sedangkan capres nomor urut 2 Prabowo Subianto relatif lebih rendah.

“Kalau kita breakdown (rinci) lebih dalam apa yang membuat nilainya pak Prabowo sedikit lebih rendah, berada pada aspek cara menjawab pertanyaan serta penguasaan materi tema debat,” kata Rangga dalam Kompas Petang di KompasTV, Senin (8/1).

“Pada aspek ini penilaiannya di bawah 7, sementara penampilan masih relatif lebih tinggi yakni di angka 7,1,” sambungnya.

Ia pun menyebut, hal tesebut dikarenakan responden menilai Prabowo kurang kuasai materi debat, khususnya terkait pertahanan.

“Masyarakat melihat dalam konteks ini Prabowo kurang bisa mengelaborasi, kurang bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan dalam konteks pertahanan,” ujarnya.

Sebagai informasi, Litbang Kompas melakukan survei terbaru terkait performa tiga capres dalam debat ketiga Pilpres 2024 yang diukur tiga aspek yakni kemampuan menjawab pertanyaan, penguasaan materi, serta penampilan kandidat di atas panggung.

Hasilnya, Ganjar dalam aspek penguasaan masalah dan kemampuan menjawab pertanyaan, eks Gubernur Jawa Tengah ini mendapat skor 7,4. Sementara aspek penampilan di atas panggung mendapat dengan skor 7,8.

Selaras dengan Ganjar, Anies dalam aspek kemampuan menjawab pertanyaan dalam debat kali ini mendapat skor penilaian sebesar 7,4. Sementara capaian skor pada aspek penguasaan materi Eks Gubernur DKI Jakarta ini mendapat skor sebesar 7,2, dan aspek penampilan berada di angka 7,8.

Sedangkan penilaian publik terhadap Prabowo dalam aspek kemampuan enjawab menjawab pertanyaan berada di angka 6,9. Kemudian untuk aspek penguasaan materi dan penampilan, nilai yang diberikan responden masing-masing di angka 6,9 dan 7,1.

Adapun survei dilakukan melalui telepon pukul 19.30-22.00 WIB di hari yang sama. Sebanyak 210 responden dari seluruh Indonesia diwawancara.

Sampel ditentukan secara acak dari responden panel Litbang Kompas sesuai proporsi jumlah penduduk di setiap provinsi. Tingkat kepercayaan 95 persen dengan margin of error 6,76 persen.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World