Pelatih Suwon FC Beberkan Alasan Rekrut Pratama Arhan - Sudah Pantau Penampilannya Sejak di Timnas Indonesia Junior

pelatih suwon fc beberkan alasan rekrut pratama arhan - sudah pantau penampilannya sejak di timnas indonesia junior

Bek sayap kiri timnas Indonesia, Pratama Arhan, sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023).

BOLASPORT.COM – Pemain belakang Timnas Indonesia, Pratama Arhan, bergabung dengan Suwon FC.

Kabar tersebut disampaikan oleh kanal Instagram resmi milik klub pada Selasa (16/1/2024).

Bergabungnya Pratama Arhan ke Suwon FC jelas menjadi sejarah baru bagi sepak bola Indonesia.

Pasalnya, pemain asal Kabupaten Blora tersebut jadi nama pertama dari Indonesia yang tampil di liga kasta tertinggi Korea Selatan.

Memang sebelumnya ada nama Asnawi Mangkualam yang sudah tiga musim berkarier di Liga Korea Selatan.

Namun karier pemain asal Makassar tersebut dihabiskan di klub kasta kedua Liga Korea Selatan.

Pada 2021-2022, Asnawi Mangkualam bergabung dengan Ansan Greeners.

Sementara pada musim 2023, pemain 24 tahun tersebut bergabung dengan Jeonnam Dragons.

Bergabungnya Pratama Arhan ke klub peserta kasta tertinggi Liga Korea Selatan tersebut menimbulkan pertanyaan.

Manajemen dan tim pelatih Suwon FC pun angkat bicara soal perekrutan pemain 21 tahun tersebut.

Pelatih Suwon FC, Kim Eun-joong memberikan pendapatnya soal perekrutan Pratama Arhan.

Dirinya mengaku sudah memantau eks pemain Tokyo Verdy tersebut sejak lama.

Kim Eun-joong mengaku sudah memantau Pratama Arhan sejak main di Timnas Indonesia level kelompok umur.

“Saya telah mengawasinya sejak saya berada di tim nasional kelompok usia,” ujar Kim Eun-joong dilansir BolaSport.com dari Footballist.co.kr.

Kim Eun-joong juga sudah menegaskan komitmennya bersama Pratama Arhan.

Dirinya ingin membantu perkembangan Pratama Arhan selama bergabung dengan Suwon FC.

“Saya siap membantu tim untuk mengembangkan potensi pemain,” lanjutnya.

Pendapat berbeda disampaikan oleh Manajemen Suwon FC.

General Manager Suwon FC, Choi Soon-ho, angkat bicara soal perekrutan Pratama Arhan.

Menurutnya, perekrutan pemain 21 tahun sudah sesuai dengan visi klub.

Klub ingin mengembangkan banyak talenta muda.

“Perekrutan Arhaan sejalan dengan arah tim dalam membina pemain muda,” kata Choi Soon-ho dilansir BolaSport.com dari Kyeongin.

Saat ini, Pratama Arhan masih bergabung dengan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Pemain asal Blora tersebut bakal bergabung dengan Suwon FC saat melakoni pemusatan latihan di Bali.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World