Ketahui Cara Mengobati Luka Diabetes di Kaki Serta Obat Alami yang Bisa Dicoba

TRIBUNBATAM.id – Penderita diabetes rentan mengalami luka yang sulit sembuh.

Mereka lebih mudah terluka dan mengalami infeksi, sehingga perubahan pada kulit, seperti kemerahan, bengkak, lecet, atau kapalan bisa menyebabkan terjadinya luka diabetes.

Luka diabetes, terutama di kaki, sangat umum dialami oleh penderita diabetes.

Biasanya, luka ini juga disertai dengan perubahan warna kulit, nanah, bau tidak sedap, dan terasa baal.

Tidak seperti orang normal pada umumnya, luka kaki pada penderita diabetes susah sembuh.

Hal itu karena cara mengobati luka diabetes berbeda dengan orang pada umumnya.

Dengan cara mengobati luka diabetes, luka di kaki ataupun bagian tubuh lain bisa sembuh.

Cara mengobati luka diabetes di kaki 

Melansir WebMD dan Health Partners, berikut sejumlah cara mengobati luka di kaki penderita diabetes.

  • Bersihkan luka setiap hari

Cara mengobati luka diabetes yang pertama adalah rutin membersihkan luka setiap hari.

Luka dan area sekitarnya perlu dibersihkan dengan sabun dan air setiap hari.

Hindari penggunaan hidrogen peroksida atau merendam luka di bak mandi atau kolam karena dapat mengurangi penyembuhan dan meningkatkan peluang infeksi.

  • Balut atau tutupi luka

Cara mengobati luka diabetes yang kedua adalah tutupi luka dengan kain pembalut.

Luka yang terbuka sebenarnya meningkatkan kemungkinan infeksi dan memperlambat penyembuhan.

Sehingga, penderita diabetes harus rajin menutupi lukanya setelah dibersihkan.

Luka akan sembuh paling baik bila bersih dan lembab. Jadi, penting untuk segera menutup luka setelah dibersihkan.

  • Menggunakan obat luka topikal yang direkomendasikan dokter

Cara mengobati luka diabetes yang ketiga adalah gunakan obat luka topikal sesuai rekomendasi dokter.

Obat topikal adalah obat yang dioleskan ke kulit. Ini bisa obat yang mengandung saline, growth factors (salah satu pilar utama pengobatan regeneratif), dan skin substitutes (teknologi perawatan luka).

  • Mengurangi tekanan pada luka

Cara mengobati luka diabetes yang keempat adalah kurangi tekanan pada luka.

Jika luka terus terbuka kembali atau mengalami kerusakan, luka tersebut tidak akan cepat sembuh dan mungkin akan bertambah parah.

Jadi hindari memberikan stres, tekanan, dan beban pada luka.

Ini mungkin berarti Anda perlu menggunakan kruk, alas kaki khusus, penyangga, atau perangkat lainnya.

  • Mengontrol kadar gula darah

Cara mengobati luka diabetes yang kelima adalah kontrol kadar gula darah.

Mengontrol kadar gula darah penderita diabetes sangatlah penting, karena berpengaruh pada penyembuhan luka dan mencegah pembentukan ulkus.

Jika luka Anda tidak kunjung sembuh dalam waktu sekitar satu bulan atau menjadi infeksi yang menyebar ke tulang, penderita diabetes mungkin memerlukan perawatan lain.

Itu dapat mencakup pembedahan (paling sering untuk menghilangkan masalah penyebab tekanan, seperti bunion) dan terapi oksigen hiperbolik (penderita menghirup oksigen murni di ruangan khusus untuk membantu penyembuhan tubuh).

Jika tukak berkembang menjadi gangren dan terjadi kematian pada jaringan, dokter mungkin harus mengamputasi (melalui pembedahan) area tubuh yang terkena.

Bahan alami obat diabetes 

Obat diabetes dari dokter aman untuk ginjal asal dikonsumsi sesuai aturan yang berlaku.

Selain obat dokter, ada bahan alami yang bisa menjadi obat diabetes yang aman untuk ginjal.

Dilansir dari Momsmoney.id, laman The Health Site dan Healthline menyebutkan beberapa makanan yang bisa menjadi obat diabetes yang ampuh, yakni:

1. Buah naga

Obat diabetes dari bahan alami yang pertama adalah buah naga.

Buah naga mengandung nutrisi yang sangat berharga dan memiliki banyak manfaat untuk kesehatan.

Beberapa kandungan nutrisi buah naga adalah vitamin C, magnesium dan zat besi.

Semua nilai gizinya tersebut buah naga sangat baik untuk pengidap diabetes.

2. Mengkudu

Obat diabetes dari bahan alami yang kedua adalah mengkudu.

Mengkudu dapat menurunkan kadar glukosa darah karena mengandung flavonoid.

Flavonoid memiliki efek hipoglikemik, sehingga baik untuk pengidap diabetes, terutama yang kadar gula darahnya sedang tinggi.

3. Pare

Obat diabetes dari bahan alami yang ketiga adalah pare.

Pare memiliki kandungan yang dapat bertindak seperti insulin dan membantu menurunkan kadar gula darah.

Pare dapat menyebabkan lebih banyak glukosa masuk ke dalam sel, dan kemudian membantu tubuh memproses dan menyimpannya di hati, otot, dan lemak.

4. Ikan tuna

Obat diabetes dari bahan alami yang keempat adalah ikan tuna.

Makanan yang mengandung protein ini membantu tubuh mempertahankan dan memperbaiki dirinya.

Protein tidak meningkatkan indeks glikemik, sehingga tidak ada peningkatan gula darah ketika mengonsumsinya.

5. Jahe

Obat diabetes dari bahan alami yang kelima adalah jahe.

Jahe adalah salah satu makanan penurun gula darah yang patut dicoba.

Sebagai bumbu makanan dan minuman sehat dan menghangatkan, jahe juga membantu menurunkan kadar gula darah dan mengatur produksi insulin.

Itulah cara mengobati luka diabetes dan obat diabetes dari bahan alami.

Jika memiliki keluhan kesehatan, Anda  juga bisa bertanya langsung pada dokter.

(*/TRIBUNBATAM.id)

News Related

OTHER NEWS

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World