Hasil Kejuaraan Asia 2024 - Gregoria Ditikung Tajam Juara Olimpiade, China Kunci Gelar Tunggal Putri Usai 4 Wakil Sapu Bersih ke Semifinal

hasil kejuaraan asia 2024 - gregoria ditikung tajam juara olimpiade, china kunci gelar tunggal putri usai 4 wakil sapu bersih ke semifinal

Aksi tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung saat tampil pada babak 16 besar Kejuaraan Asia 2024 di Ningbo Olympic Sports Centre, Ningbo, China, Kamis (11/4/2024).

BOLASPORT.COM – Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung terhenti pada babak perempat final Kejuaraan Asia 2024 setelah kalah dari peraih medali emas Olimpiade sekaligus wakil China, Chen Yu Fei.

Harapan melihat Gregoria naik podium Kejuaraan Asia 2024 pupus sudah setelah dia kalah dari Chen Yu Fei pada fase delapan besar, Jumat (12/4/2024).

Berlaga di Ningbo Olympic Sports Centre, Kota Ningbo, China, Gregoria mendapat tekanan besar sejak awal gim pertama dimulai.

Banyak kesalahan sendiri dan pukulan yang terlalu tanggung membuat pemain besutan PB Mutiara Cardinal Bandung itu merugi.

Walau sempat berusaha mengejar, memangkas jarak hingga unggul jauh pada gim kedua, pada akhirnya Gregoria tetap kalah dari unggulan dua sekaligus wakil tuan rumah itu dalam permainan dua gim, 16-21, 19-21.

Kekalahan Gregoria turut membuat China sukses langsung menyegel gelar juara tunggal putri pada Kejuaraan Asia 2024.

Sebab selain Chen Yu Fei, tiga tunggal putri mereka juga berhasil menyapu bersih kemenangan untuk lolos ke semifinal.

Mereka adalah He Bing Jiao yang mengalahkan unggulan pertama An Se-young (Korea Selatan), Han Yue yang telah mengalahkan Akane Yamaguchi (Jepang) dan Wang Zhi Yi yang menundukkan Aya Ohori (Jepang).

Gim pertama berlangsung sengit sejak awal setelah Gregoria dan Chen sama-sama mengemas skor imbang sampai 3-3.

Tetapi kemudian, antisipasi Gregoria banyak yang terlalu tanggung.

Membuat dia mudah terkena serangan.

Ditambah kesalahan sendiri yang cukup banyak dilakukanya membuat Gregoria merugi hingga ketinggalan 5-9.

Sulit bagi Gregoria untuk mendorong bola lob atau overhead yang dalam, dia sering memberikan pengembalian tanggung dan mudah dismes atau dieksekusi Chen hingga tertinggal 6-11.

Setelah jeda interval, keadaan tak kunjung membaik untuk juara Kumamoto Masters 2024 itu. Gregoria makin ketinggalan sampai 6-13.

Sempat melancarkan dropshot silang yang cantik dan memanfaatkan kesalahan Chen, Gregoria tampil lebih agresif dan berhasil menambah angka 11-15. sampai mendekat 16-20.

Namun momentumnya tak mampu bertahan lama hingga dia kembali tertinggal dan luput menggenggam gim pertama setelah kalah 16-21.

Memasuki gim kedua, Gregoria sempat membuat start bagus saat dia berhasil unggul cepat 4-0.

Perpindahan lapangan tampaknya cukup nyata membuat perbedaan arah angin. Gregoria tancap gas sampai unggul 6-1.

Kesalahan dari Chen dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Gregoria dengan tampil terus menekan dan agresif. Dia terus mengincar area forehand corner Chen sampai unggul 8-3 hingga memimpin di interval 11-4.

Kendali permainan sejatinya sempat masih dipegang Gregoria setelah interval dengan memimpin 12-6. Tetapi tak lama kemudian, banyak kesalahan sendiri darinya setelah diajak beradu reli oleh Chen hingga kedudukan menipis 12-8.

Gregoria kembali menjauh 15-10 setelah Chen tampak terlalu tergesa-gesa dalam menyerang dan berujung eror sendiri.

Sayang seribu sayang, keunggulan jauh itu sirna setelah Gregoria membuat kesalahan sendiri dan tertikung tajam hingga berbalik ketinggalan 18-19.

Gregoria semakin sering membuat banyak kesalahan sendiri, membuat dia gagal merebut gim kedua dan berakhir kalah dengan skor 19-21.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World